Girl Happy  - Rage Face Comics

Kamis, 07 Agustus 2014

Download Novel Ilana Tan 4 Musim

Ilana Tan adalah seorang novelis Indonesia yang dikenal karena menulis 4 novel roman yang masing-masing novelnya disajikan dengan cerita yang latarnya berbeda-beda. Novel Ilana Tan memiliki keunikan, yaitu tokoh-tokoh dari novel yang satu dengan novel yang lainnya saling berkaitan.
Novel pertamanya berjudul Summer in Seoul, novel keduanya berjudul Autumn in Paris, novel ketiganya berjudul Winter in Tokyo dan novel keempatnya berjudul Spring in London. Masing-masing novel diceritakan di kota-kota besar di dunia, yaitu Seoul (Korea Selatan), Paris (Perancis), Tokyo (Jepang), dan London (Inggris). Dan masing-masing novel diceritakan di musim yang berbeda; Summer (musim panas), Autumn (musim gugur), Winter (musim dingin), dan Spring (musim semi).
Menurut aku sosok Ilana sangat misterius,sepertinya dia sangat tidak ingin diketahui identitasnya. Meski jujur sangat mengaguminya,aku sangat ingin melihat mukanya yahhh... tapi apa boleh buat beliau memang memilih untuk menjadi misterius sampai sekarang.

Berikut adalah novel 4 musim karya Ilana Tan :

1 Summer in Seoul(2006)
Novel ini bercerita tentang Sandy alias Han Soon-hae, gadis keturunan Indonesia-Korea. Ia kuliah dan bekerja di sebuah butik perancang terkenal di Seoul. Pada suatu malam di musim panas, ia memutuskan untuk belanja di swalayan. Disana Ia bertemu dengan seorang pria tampan bernama Park Hyun-shik dan tanpa sengaja pria tersebut telah mengambil handphone milik Sandy. Dengan panik Sandy berusaha mendapatkan kembali handphonenya. Sandy pun mendatangi tempat tinggal pria itu, dan rumah tersebut adalah milik seorang penyanyi muda terkenal Seoul bernama Jung Tae-woo, sedangkan pria yang mengambil handphonenya adalah manajer Jung Tae-woo.Tanpa Sandy sadari, bahwa pengalamannya malam itu akan mengungkap rahasia empat tahun lalu dan mengubah cerita cintanya.

2.Autumn in Paris(2007)

Tara Dupont menyukai Paris dan musim gugur. Ia mengira sudah memiliki segalanya dalam hidup sampai ia bertemu Tatsuya Fujisawa yang susah ditebak dan selalu membangkitkan rasa penasarannya sejak awal.
Tatsuya Fujisawa benci Paris dan musim gugur. Ia datang ke Paris untuk mencari orang yang menghancurkan hidupnya. Namun ia tidak menduga akan terpesona pada Tara Dupont, gadis yang cerewet tapi bisa menenangkan jiwa dan pikirannya, juga mengubah dunianya.
Tara maupun Tatsuya sama sekali tidak menyadari benang yang menghubungkan mereka dengan masa lalu, adanya rahasia yang menghancurkan segala harapan, perasaan, dan keyakinan. Ketika kebenaran terungkap, tersingkap pula arti putus asa, arti tak berdaya. Kenyataan juga begitu menyakitkan hingga mendorong salah satu dari mereka ingin mengakhiri hidup.

3.Winter in Tokyo(2008)

Keiko, gadis yang penuh dengan imajinasi akan rasa takut yang berlebihan pada gelap. Malam ketika pulang dari bekerja di perpustakaan ia diberitahu oleh Haruka jika ada penghuni baru di apartemen mereka, orang baru itu akan menempati ruang 201, bersebelahan dengan ruang Keiko 202. Anehnya adalah orang yang baru pindah dari New York itu tidak pernah muncul lagi setelah kepindahannya ke apartemen. Karena penasaran, takut-takut terjadi sesuatu dengan tetangga barunya, Keiko mengendap-ngendap kesebelah ruangannya, menguping kalau-kalau terdengar suara, tapi setelah dicek tak ada suara apapun, sangat hening. Tapi siapa sangka, orang yang tinggal di apartemen itu tiba-tiba keluar, tanpa Keiko menyadarinya, akibatnya gadis itu tersungkur ke depan saat pintu apartemen itu dibuka oleh seorang laki-laki. Namanya Nashimura Kazuto, seorang fotografer pindahan dari New York. 

4.Spring in London(2010)
Danny Jo adalah model yang sedang belajar menjadi sutradara, ia memiliki kakak perempuan bernama Anna Jo, yang dulunya model juga tapi sudah mulai mundur. Danny Jo adalah keturunan Korea, nama aslinya Jo In-Ho, sebenarnya dia juga punya kakak laki-laki yang bernama Jo Seung-Ho tapi sudah meninggal 2 tahun karena kecelakaan akibat mabuk. Danny Jo yang bersahabat dengan Jung Tae Woo seorang penyanyi (pemeran utama di novel Summer in Seoul) memintanya menjadi model MVnya yang syuting di London. Di London Naomi Ishida yang seorang model yang sangat sibuk tinggal 1 Flat dengan Julie (anak orang kaya yang sedang terjun kedunia teater) dan Chris (koki namun gay). Naomi tipe orang yang tidak suka tempat yang sunyi, namun juga tak suka keramaian. Ia membintangi MV seorang penyanyi Korea yang tak lain TaeWoo. Di lokasi ia seperti orang bingung karena ia tak mengerti Korea seperti kru lain hanya sutradara & penata rias (Yoon) nya yang bisa bahasa Inggris. Yoon memberi tahu Naomi bahwa pasangnya adalah Danny Jo yang membuat Naomi kaget. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar